Bina Generasi Muda Peduli Lingkungan, Pemkot Tangerang Optimalkan 521 Sekolah Adiwiyata

SketsaIndonesia.co.id, Tangerang – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Tangerang terus berupaya melakukan program-program berkelanjutan untuk meningkatkan kepedulian lingkungan di Kota Tangerang. Salah satunya, komitmen tersebut direalisasikan lewat program Sekolah Adiwiyata dalam bentuk pembinaan generasi muda pada Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kota Tangerang.

Kepala DLH Kota Tangerang, Tihar Sopian menuturkan, program Sekolah Adiwiyata telah lama dilakukan dan telah terbukti efektif memberikan peran yang signifikan dalam upaya peningkatan kepedulian lingkungan di Kota Tangerang. Lanjutnya, Sekolah Adiwiyata berusaha menciptakan lingkungan sekolah dan civitas akademika yang bersih, sehat, dan berwawasan lingkungan. Tercatat, sampai tahun 2023 ini, DLH Kota Tangerang telah melaksanakan pebinaan terhadap 29 Sekolah Adiwiyata Mandiri, 74 Sekolah Adiwiyata Tingkat Nasional, 200 Sekolah Adiwiyata Tingkat Provinsi, dan 218 Sekolah Adiwiyata Tingkat Kota. Berdasarkan data tersebut, saat ini Kota Tangerang memiliki 521 sekolah yang menerapkan program Sekolah Adiwiyata.

“Saat ini, pembinaan Sekolah Adiwiyata telah berjalan sangat efektif. Lewat program ini, telah terjaring ratusan sekolah tingkat SD dan SMP yang termasuk dalam Pembinaan Sekolah Adiwiyata. Bahkan, sebagian besar di antaranya, telah berhasil meraih berbagai penghargaan ternama,” ujar Kepala DLH Kota Tangerang, Tihar Sopian, Senin, (21/8/23).

Ia melanjutnya, program pembinaan Sekolah Adiwiyata ini juga telah direalisasikan dalam beragam bentuk kegiatan yang inovatif. Mulai dari pembuatan Ruang Terbuka Hijau (RTH) di lingkungan sekolahan, taman-taman, kegiatan bercocok tanaman, pelatihan pembibitan dan kompos, dsb. Tak heran, ratusan sekolah yang menerapkan program Sekolah Adiwiyata di Kota Tangerang tersebut, banyak yang meriah prestasi di tingkat regional sampai nasional.

“Aktualisasi Pembinaan Sekolah Adiwiyata yang dilakukan DLH Kota Tangerang juga dilakukan dalam berbagai bentuk, seperti mentoring, workshop, sampai kompetisi untuk meningkatkan daya kreativitas di tiap sekolah-sekolah tersebut. Hal ini dinilai berhasil, terlihat dari data Sekolah Adiwiyata yang terus bertambah serta berprestasi tentunya,” tambahnya.

Selain itu, pembinaan Sekolah Adiwiyata ini diharapkan dapat terus dilaksanakan secara efektf, sehongga mampu melahirkan generasi muda dengan tingkat kepedulian lingkungan yang tidak bisa diragukan, serta memberikan kontribusi terbaik dalam menciptakan lingkungan yang hijau, bersih, dan sehat di Kota Tangerang.(**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *