SketsaIndonesia.co.id, Serang, – Puri Kayana, Senin 22 Januari 2024 diadakan evaluasi dan penutupan bulan dana PMI Kota Serang tahun 2023. Turut hadir Sekda Kota Serang Nanang Saefudin, Staf Ahli Walikota Bidang Kesra Asep Septiawan, Plh Ketua PMI Kota Serang H. Deni Arisandi, Forkopimda Kota Serang serta para undangan.
Dalam sambutannya Plh Ketua PMI Kota Serang H. Deni Arisandi mengucapkan terimakasih atas kehadiran para hadirin, serta peran Pemkot Serang yang selalu support dan mendukung disetiap kegiatan PMI Kota Serang.
Beliau mengatakan Bulan Dana PMI Kota Serang berlangsung dari 20 Oktober 2023 s/d 20 Januari 2024 dengan target 1 milyar, perhari ini baru mencapai 22,3% yang insyaallah akan bertambah di sisa 2 hari lagi”, ucapnya.
Dari dana yang terkumpul PMI Kota Serang akan menggunakannya untuk kegiatan-kegiatan kemanusiaan yang antara lain pelayanan sosial, tanggap darurat, pembinaan relawan, pelayanan donor darah, dan berkolaborasi dengan program Pemda atau Pemerintah Pusat terkait stunting.
Diakhir sambutan beliau mengatakan yang hadir semua merupakan para donatur Bulan Dana PMI Kota Serang dan semoga dapat dibalas amal baik. Kegiatan Bulan Dana ditutup pada 24 Januari dan penandatangan serah terimanya akan dilakukan pada Muker PMI Kota Serang ditanggal 29 Januari 2024 ke Pemkot Serang.
Sedangkan sambutan Sekda Kota Serang Nanang Saefudin sekaligus Ketua Pelaksana Bulan Dana PMI Kota Serang tahun 2023 mengucapkan rasa bangga nya kepada para anggota dan relawan PMI Kota Serang yang bekerja dalam Bulan Dana ini karna tidak digaji tetapi berperan dalam kegiatan kemanusiaan.
Beliau juga mengucapkan terimakasih kepada Dindik Kota Serang yang memberikan kontribusi dalam Bulan Dana hampir 100juta.
Beliau juga mengungkapkan rasa bangganya perihal kegiatan Bulan Dana PMI Serang yang sempat berhenti selama 7 tahun kemudian hidup kembali ditahun 2023.
“Kegiatan ini sempat stag kurang lebih 7 tahun, entah dengan alasan apa. Alhamdulillah ditahun 2023 hidup kembali “, ucapnya.
Beliau mengatakan kepada semua pihak yang berperan dalam Bulan Dana PMI Kota Serang merupakan pahlawan kemanusiaan”, ucapnya
Diakhir Sekda Kota Serang berpesan PMI Kota Serang yang sudah memiliki gedung sendiri dan masih perlu membangun fasilitas lain yang akan dilakukan secara bertahap, serta kegiatan Bulan Dana PMI Kota Serang tahun 2023 adalah awal yang baik dengan berapa pun hasilnya, dapat menjaga kepercayaan dari para donasi untuk kegiatan pembangunan dan kemanusiaan di Kota Serang agar PMI dapat banyak berperan dan berkontribusi bagi kesehatan masyarakat Kota Serang.(**)